Skip to Content
Henkel Adhesive Technologies

Henkel Adhesive Technologies

Cold rolling

Mengoptimalkan proses cold rolling
4 menit.
Gambar lembaran baja dalam gulungan di pabrik

Cold rolling dan proses galvanisasi

Gulungan baja adalah material sangat serbaguna yang digunakan di secara luas di industri. BONDERITE® menawarkan portofolio solusi inovatif yang memungkinkan alur proses penggulungan dingin yang optimal untuk memproduksi gulungan baja. Rangkaian produk yang luas dan fleksibel ini dirancang untuk menjawab beragam kebutuhan proses cold rolling yang unik sesuai jenis produk akhir.

Penggulungan dingin selalu merupakan langkah proses yang sangat penting, agar kualitas metalurgi yang berharga dapat ditambahkan kepada gulungan baja. Apa pun tujuan perusahaan, apakah menghasilkan gulungan baja untuk membuat kemasan logam, aplikasi lembaran untuk industri, suku cadang otomotif, baja listrik, atau Baja Kekuatan Tinggi Canggih (Advanced High Strength Steel (grade AHSS)), sangat penting mengoptimalkan proses cold rolling - untuk mendapatkan kualitas permukaan yang terbaik dalam hal parameter termasuk kerataan, permukaan polos, kekasaran, dan toleransi ketebalan.

Baja listrik menghadirkan tantangan yang sangat berat untuk penggulungan, dan solusi Henkel telah mencapai hasil yang sangat baik untuk pelanggan yang memproduksi baja listrik butiran terarah (GO), serta baja listrik non-butiran terarah (NGO) yang mulai populer untuk aplikasi yang berkaitan dengan e-mobilitas.

Infografik untuk cold rolling

Proses pickling

Perusahaan di seluruh dunia memercayai BONDERITE® untuk memberikan solusi inovatif dan berkelanjutan. Ini adalah langkah pertama sebelum operasi cold rollingdan memiliki dampak yang menentukan pada langkah selanjutnya dalam proses - dan sifat produk akhir.

Inhibitor pengasaman BONDERITE® memungkinkan pengasaman yang lebih baik dengan permukaan yang lebih cerah dan lebih homogen. Solusi kami tidak menyebabkan kerapuhan hidrogen. Inhibitor dari BONDERITE® menghasilkan permukaan strip yang lebih bersih, dengan mengurangi efek negatif dari pengasaman yang berlebihan. Teknologi ini juga mampu mengurangi hilangnya zat besi, dalam jumlah yang menghemat uang lebih besar daripada biaya pembelian inhibitor kami. Bersamaan dengan peningkatan kualitas dan efisiensi ini, rangkaian inhibitor pickling kami untuk cold rolling juga berkontribusi terhadap keberlanjutan dengan mengurangi jumlah logam dalam air limbah dan cairan limbah industrial lainnya.

Selain itu, BONDERITE® menawarkan aditif canggih untuk tahap pembilasan pada penggulungan dingin. Produk unggulan ini memberikan hasil akhir yang lebih bersih, lebih cerah, dan tampilan permukaan yang lebih merata. Dengan mengontrol oksidasi ulang, produk ini meningkatkan kualitas permukaan sekaligus mengurangi kehilangan baja akibat noda dan oksidasi ulang selama pemberhentian singkat lini produksi.

Gambar penggulungan lembar gulungan logam

Cold rolling oil

Proses cold rolling untuk gulungan baja bergantung pada mesin kecepatan tinggi dan kualitas strip akhir yang sangat baik. Oli penggulungan dingin dari BONDERITE® memungkinkan kondisi ini - dan juga menawarkan manfaat lebih lanjut. Formula dari oli inovatif kami dioptimalkan untuk memberikan pelumasan yang luar biasa sekaligus mengendalikan gesekan pada gulungan. Formula ini mempercepat penggulungan, menurunkan energi, dan mengurangi keausan gulungan, sekaligus mengurangi konsumsi energi dan memastikan tingkat kualitas permukaan dan produktivitas proses yang setinggi mungkin. Pada saat yang sama, oli kami dirancang untuk menghindari potensi masalah penggulungan atau cacat seperti goresan panas karena kurang pelumasan atau tanda tergelincir yang disebabkan oleh pelumasan yang berlebihan. Hal ini mengurangi limbah dari material rongsokan dan membantu meningkatkan efisiensi untuk cold rolling.

Selain itu, oli diemulsi untuk memberikan efek pendinginan yang menghilangkan energi dari penggulungan untuk mempertahankan suhu optimal untuk gulungan kerja dan strip. Oli penggulungan BONDERITE® menawarkan sifat penguapan yang sangat baik dan mudah dibersihkan tanpa meninggalkan residu yang lengket.

Infografik coating gulungan

Cold rolling oil yang diadaptasi secara khusus

Setiap formulasi oli yang kami sediakan diadaptasi secara khusus untuk mesin tertentu yang akan menggunakan oli tersebut. Hal ini mencerminkan karakteristik unik mesin tersebut dan sistem emulsinya, serta kebutuhan dan target individual pelanggan. Para pakar kami bekerja sama dengan setiap pelanggan untuk mengembangkan, menguji, dan mengoptimalkan cold rolling oil terbaik - dan memberikan kualitas, efisiensi, keamanan, dan keberlanjutan tingkat tertinggi.

Gambar gulungan baja

Referensi

Perlu solusi? Kami siap membantu.

Hubungi pakar Henkel dan mulai telusuri solusi material canggih sekarang juga.

  • Seorang karyawan call center wanita tersenyum dan mengenakan headset saat bekerja di kantor.

    Konsultasi sekarang

Sedang mencari opsi dukungan lainnya?

Pusat dukungan dan para pakar kami siap membantu mencarikan solusi untuk kebutuhan bisnis Anda.